Sejarah Ringkas SMA SANTO THOMAS 2 MEDAN
Sekolah Ini didirikan pada tahun 1980 dengan nama SMA (Sekolah Menengah Atas) SANTO THOMAS 2 MEDAN. Pada awalnya dibuka dengan menerima siswa 3 ruangan kelas I, dan proses belajar mengajar berlangsung sore hari.
Karena tingginya animo masyarakat untuk menyekolahkan anak-anak mereka di sekolah ini, maka Yayasan mengupayakan agar kegiatan belajar mengajar berlangsung pada pagi hari. Pada tahun ajaran 1994/1995 kegiatan belajar mengajar berlangsung pada pagi hari di sekolah sampai sekarang ini. Setelah kegiatan berlangsung pada pagi hari, dan didukung kerja keras para guru dan pegawai, jumlah siswa yang mendaftar semakin meningkat.
Kepala Sekolah yang pernah memimpin di SMA SANTO THOMAS 2 MEDAN
1. Drs. L. Simbolon : Tahun pelajaran 1980/1981 - Tahun Pelajaran 1986/1987
2. C. Dj. Sihotang : Tahun pelajaran 1988/1989 - Tahun pelajaran 1996/1997
3. Drs. D. Y. Situmorang : Tahun pelajaran 1997/1998 - Tahun pelajaran 1998/1999
4. Drs. L. M. Sitohang : Tahun pelajaran 1999/2000 - Tahun pelajaran 2009/2010
5. Dra. A. Rumapea : Tahun pelajaran 2010/2011 - Tahun pelajaran 2012/2013
6. Drs. Nelson Nababan, M.Si : Tahun pelajaran 2013/2014 - Tahun pelajaran 2021/2022
7. Oratna Sembiring, M.Pd : Tahun pelajaran 2022/2023 – Sekarang